Kapan Oli Mesin Truk harus diganti ?


Kapan Oli Mesin Truk Harus Diganti?

Untuk anda yang mempunyai kendaraan komersil atau kendaraan logistik dengan mobilitas yang tinggi, tidak heran jika anda merasa sedikit khawatir karena memikirkan intensitas beban dan jarak tempuh yang sudah di lalui truk. Karena kinerja mesin, Presneling, gardan dan komponen lain dari truk anda sudah bekerja secara maksimal untuk mendatangkan profit bagi anda. Nah, kira-kira Kapan waktu yang tepat untuk memberikan perawatan secara berkala pada truk anda, Kapan Oli Mesin truk harus diganti?

Odometer truk
Display Odometer truk

Jadwal servis secara berkala memang harus diperhatikan, Selain dari faktor harga jual kembali yang tinggi, namun juga agar truk tetap memiliki performa yang baik. Hal ini akan membawa dampak yang signifikan jika anda tidak melakukan perawatan secara rutin. Karena pelumas pada mesin mempunyai daya tahan terhadap dapur pacu mesin yang sangat panas pada saat proses pembakaran. Maka dari itu kekentalan dari oli mesin khususnya yang berbahan bakar diesel juga perlu dicermati.

Mari kita ketahui bersama, untuk truk 6 cylinder dengan kapasitas dibawah 10,000 cc misalkan truk hino 500 Type FG235 , FL235 , FM260 dan FM 320 mempunyai kapasitas 7684 cc mempunyai standar minimal penggantian oli di angka 8000 km, dengan memilih pelumas 15W-40. Demikian juga dengan Nissan CWA 330 6 cylinder dengan kapasitas 7684 cc. Dari beberapa pertimbangan yang menjadi dasar kapan oli mesin truk harus diganti, diantaranya medan yang dilewati oleh truk. Titik jenuh pada oli mesin sendiri secara kasat mata dapat kita ketahui dengan warna pelumas yang sudah berwarna hitam kegelapan.

Setiap kendaraan sudah dilengkapi dengan dipstick, mungkin anda kurang familiar dengan istilah tersebut. Dipstick berbentuk seperti batang besi panjang yang dimasukkan kedalam block mesin (biasanya terdapat di depan disamping kanan atau kiri) berfungsi untuk mengecek volume oli mesin pada carter. Dengan dilengkapi tanda beberapa strip yang berfungsi pada level seberapa banyak oli yang masih terdapat didalam bak carter.
Sebelum mengganti pelumas mesin, sebaiknya jangan lupa untuk “memilih oli mesin truk” karena sifat kekentalan nya mempunyai karakter dalam aplikasi di dalam mesin. Anda seharusnya lebih bijak dan dapat memahami karakter kekentalan dari sebuah pelumas yang akan dipakai.

Sebagai konklusi, Anda tidak perlu khawatir dan bingung dalam menentukan Kapan Oli Mesin Truk anda harus diganti. Anda dapat memberikan buku atau kertas/tanda kapan tanggal terakhir kendaraan anda mengganti oli, dan periksalah kilometer di speedometer truk pada dashboar sebagai jarak yang telah ditempuh dan berikan tempo beberapa kilometer atau yang disarankan vendor dari pelumas untuk penggantian oli selanjutnya.

0 Response to "Kapan Oli Mesin Truk harus diganti ?"

Post a Comment